5 Hal ini Penyebab Karet Pintu Mobil Mengeras

icon 26 July 2024
icon Admin

Ternyata penyebab karet pintu mobil mengeras tidak hanya karena faktor usia pemakaian saja. Malas melakukan perawatan dan sering terpapar sinar matahari secara langsung juga bisa jadi pemicunya. 

Akan timbul berbagai masalah jika tidak segera memperbaiki kondisi karet pintu mobil Anda. Sebenarnya, mengapa karet pintu menjadi keras dan bagaimana cara untuk mencegah sekaligus mengatasi masalah tersebut? Berikut informasinya. 

5 Penyebab Karet Pintu Mobil Mengeras yang Perlu Anda Pahami

Setidaknya ada lima faktor yang menjadi penyebab mengapa karet pintu mobil Anda mulai mengeras, berikut diantaranya.  

  • Usia Pemakaian 

Setiap komponen yang ada pada mobil mempunyai masa usia pakai, termasuk karet pintu mobil yang bisa mengeras serta mudah robek seiring pemakaian. 

Ini merupakan proses yang wajar dan umum terjadi sehingga memang harus segera diganti jika mulai mengeras. Meskipun demikian, Anda masih bisa memperpanjang masa pakainya apabila dirawat dengan baik dan dilakukan secara rutin. 

  • Paparan Sinar Matahari

Faktor kedua adalah terlalu sering terpapar sinar matahari secara langsung. Karet pada mobil yang kerap mengalami perubahan struktur sehingga mengeras adalah bagian atas pintu serta yang berada di sekitar jendela. 

  • Kurangnya Perawatan

Jarang dibersihkan juga bisa membuat komponen ini kehilangan kelembaban alaminya sehingga menjadi lebih mudah mengeras. 

  • Cara Membersihkan Karet Pintu Mobil yang Tidak Tepat

Meskipun dirawat secara rutin, jika cara membersihkannya salah juga bisa membuat karet pintu mengeras dan rusak. 

Cara terbaik untuk membersihkan komponen ini adalah dengan menghindari penggunaan air panas dan bahan kimia dengan kandungan yang bisa merusak struktur molekuler pada karet pintu mobil. 

  • Terpapar Cuaca Ekstrem

Faktor kelima yang jadi penyebab karet pintu mobil mengeras adalah terkena paparan cuaca yang terlalu ekstrem, baik dingin maupun panas. Selain mengeras, suhu dingin akan membuat karet pada pintu mobil rapuh dan mudah pecah. 

Cara Mencegah dan Mengatasi Karet Pintu Mobil Mengeras 

Berdasarkan kelima penyebab mengerasnya karet pada pintu mobil tersebut, tentunya ada berbagai cara yang perlu dilakukan. Berikut beberapa upaya dalam mencegah sekaligus mengatasi karet pada pintu mobil yang mengeras. 

  • Perawatan Rutin

Upaya pertama agar elastisitas karet pintu mobil tetap terjaga adalah dengan melakukan perawatan secara rutin. Anda bisa melakukan pemeriksaan secara berkala untuk mengecek apakah terdapat noda dan debu di sela-sela karet. 

Gunakan lap microfiber atau kain lap bersih dengan material yang halus saat membersihkannya. Selain itu, Anda juga bisa memberi cairan silikon atau pelumas khusus pada komponen ini agar kelembabannya tetap terjaga. 

Agar lebih awet dan tidak mudah robek, hindari melakukan kontak secara langsung ke bagian karet ketika akan keluar atau masuk ke dalam mobil. 

  • Menggunakan Cairan Pembersih Khusus untuk Karet

Saat membersihkan komponen ini, sebaiknya gunakan cairan pembersih khusus yang tidak mengandung alkohol atau bahan kimia yang sifatnya terlalu keras. 

Pada saat mencuci mobil, jangan lupa untuk membersihkan dan menyiram sela-sela karet pintu agar bersih dari semua kotoran yang menempel. 

  • Melindungi dari Cuaca Ekstrem

Setidaknya ada dua upaya yang bisa dilakukan agar mobil aman dari cuaca ekstrem. Pertama, carilah tempat yang teduh saat hendak parkir. 

Kedua, gunakan penutup mobil apabila terpaksa memarkirkan mobil di area outdoor. Cara yang kedua ini juga membantu agar kelembaban alami karet pintu mobil tetap terjaga. 

Itulah kelima penyebab karet pintu mobil mengeras serta beberapa upaya untuk mencegah dan mengatasi permasalahan tersebut. 

Sebenarnya, cara perawatannya tidak serumit komponen mobil lainnya asalkan dilakukan dengan tepat dan teratur. Jika kondisi karet pada pintu mobil sudah terlalu keras, pertimbangkan untuk melakukan penggantian. 

Jika mobil yang dimiliki adalah Suzuki, Anda bisa menanyakan ketersediaan stok dan harga karet pintu mobil yang orisinil secara online dengan cara klik tautan berikut ini http://www.suzukitradajateng.co.id/