Cara Berkendara agar Bushing Arm Mobil Tetap Aman
Cara merawat bushing arm mobil berikutnya adalah memastikan distribusi beban merata di dalam kendaraan untuk menghindari tekanan yang tidak seimbang pada sistem suspensi.
-
Berkendara dengan Halus
Cara mengemudi yang kasar, seperti sering mengerem mendadak, tiba-tiba mengebut, atau menikung tajam, dapat meningkatkan tekanan pada bushing arm. Untuk menjaga bushing arm tetap aman, usahakan untuk mengemudi dengan halus dan terkontrol.
Cara merawat bushing arm mobil satu ini mengimbau Anda untuk menghindari kebiasaan mengemudi yang agresif atau melaju dengan kecepatan tinggi.
Sebaiknya, usahakan untuk selalu memperlambat kendaraan secara bertahap. Lalu biasakan untuk tidak melakukan manuver secara mendadak.
-
Lakukan Perawatan Berkala
Perawatan berkala adalah kunci untuk menjaga semua komponen mobil, termasuk bushing arm, dalam kondisi baik. Selalu ikuti jadwal perawatan mobil yang telah mendapatkan rekomendasi dari pabrikan.