Berita

    Tips Mengemudi Di Jalan Yang Becek

    Mengemudi mobil di atas jalan becek merupakan hal yang cukup menyebalkan dan membuat ketar-ketir. Selain khawatir akan bodi mobil yang kotor, Anda sebagai pengemudi sudah pasti juga khawatir dengan keselamatan Anda. 

    Seperti yang Anda ketahui, terdapat banyak hal yang menyebabkan adanya jalanan becek. Pertama adalah karena hujan, yang kedua adalah karena genangan air karena drainase jalan yang tidak cukup baik.

    Dengan kondisi jalanan yang seperti ini, Anda sebaiknya meminimalisir terjadinya gelincir dan potensi kecelakaan yang dapat terjadi dengan mengetahui sejumlah tips berikut.

    Tips mengemudi di jalan becek

    Terdapat beberapa cara untuk mengemudikan kendaraan Anda di atas jalanan yang becek. Berikut ini diantaranya.

    • Mengecek kondisi kendaraan

    Tips mengemudi di jalan becek (dalam keadaan hujan) yang pertama adalah dengan mengecek kondisi kendaraan.

    Anda wajib mengecek komponen-komponen penting seperti wiper dan kaca depan. Karena seiring pemakaian, karet dapat mengeras dan retak. Ia dapat memberikan guratan pada kaca depan dan ini dapat mengganggu kemudi Anda saat hujan.

    Tidak hanya wiper dan kaca, lampu mobil sebaiknya masuk dalam daftar pengecekan komponen penting sebelum berkendara. 

    Karena jika tidak, maka penglihatan Anda dapat menjadi tidak jelas dan ini pun dapat berisiko untuk keselamatan Anda dan pengguna jalan yang lain. 

    • Memeriksa kondisi ban

    Selanjutnya, Anda sebaiknya memeriksa kondisi ban. Nah, pada saat pemeriksaan, pastikan kondisinya telah terisi cukup udara dan kembangnya tidak aus. Karena, percuma jika Anda telah siap semuanya namun kondisi ban tersebut gundul.

    Ban gundul tidak dapat memberi traksi yang baik pada jalan becek karena hujan. Jadi, jangan sepelekan hal ini dan segeralah mengganti ban kendaraan Anda dengan yang baru.

    • Mengetahui kemampuan pengemudi serta kendaraan

    Sebelum berkendara di jalan becek, Anda sebaiknya peka dan tahu akan kompetensi pengemudi serta kendaraan. Karena jalanan yang becek parah atau bisa disebut genangan dapat berisiko bagi Anda dan kendaraan yang ditumpangi.

    Pertama, air yang bergerak (seperti arus genangan atau banjir) dapat membuat kendaraan Anda menjadi tidak seimbang dan lebih buruknya lagi, air tersebut dapat merembes masuk ke mesin serta merusak sistem listrik kendaraan.

    Maka dengan kondisi ini, sebaiknya Anda tidak memaksakan hal yang diluar kemampuan pengemudi dan kendaraan. 

    • Menjaga kecepatan dan menghindari rem dadakan