THE BEST CROSSOVER

icon 29 June 2021
icon GUFRON

dimulai dari fitur, S-Cross terbilang bisa memanjakan pengemudi lewat kelengkapan di kabinnya. Misalnya posisi menyetir yang bisa diatur lebih fleksibel, berkat tilt dan telescopic steering. Di setirnya, terdapat kontrol audio, telepon, hingga cruise control yang bisa membuat perjalanan makin menyenangkan. Belum lagi fitur auto rain sensing, tinggal posisikan tuas wiper di mode auto, maka wiper akan aktif sendiri saat kena hujan gerimis.
Selain itu, S-Cross juga dilengkapi beragam fitur yang bisa dibanggakan seperti lampu LED dengan proyektor, sensor parkir, kamera mundur, keyless entry, tombol start/stop, serta AC dengan climate control, Dari sisi interior kami merasa, S-Cross terkesan lebih mewah dari kompetitor di segmen hatchback. Utamanya berkat beberapa material empuk di dasbor dan door trim, detil kecil ini tentu masih belum banyak di mobil pada level harga di bawah Rp 300 jutaan.