Kenali Langkah Mengganti Kabel Busi Mobil

icon 22 August 2022
icon Admin

Busi adalah komponen yang sangat penting untuk mobil. Bagian ini memiliki fungsi yang penting untuk proses pembakaran. Ketika membicarakan tentang busi, pasti juga akan membicarakan tentang kabel busi mobil.

Karena berguna untuk proses pembakaran, maka busi akan memercikan bunga api ke bagian ruang bakar. Inilah yang memicu pembakaran terjadi. Karena alasan ini, busi sebaiknya dicek secara berkala. Kalau performanya sudah menurun, maka harus diganti.

Tentang Kabel Busi Mobil

Kabel busi sering disebut sebagai kabel pengapian. Kabel ini memiliki fungsi untuk mentransfer percikan api dari bagian distributor ke busi. Tujuan utama kabel busi ini adalah menyalakan campuran udara dengan bahan bakar ruang mesin.

Proses pembakaran ini akan memproduksi panas. Lama kelamaan kabel bisa rusak dan hanya akan menghasilkan percikan lemah. Ini akan membuat proses pembakaran gagal. Bila keadaan sudah parah, mobil tidak akan bisa menyala.

Kalau keadaan kabel busi mobil sudah buruk dan kurang berfungsi dengan baik, sebaiknya memang harus cepat diganti.

Cara Mengganti Kabel Busi Mobil

Berikut ini adalah cara mengganti kabel busi mobil yang bisa Anda ikuti:

  • Cek Kondisi Mobil

Sebelum mengganti kabel busi, ada baiknya untuk Anda cek dulu kondisi mobil. Proses penggantian mobil harus aman, jadi Anda harus memastikan bahwa mobil tidak dalam keadaan panas.

Bila Anda baru saja menggunakan mobil, disarankan untuk bisa mematikan selama kurang lebih 30 menit dulu.

  • Lepaskan Kabel Lama

Saat kondisi mobil sudah mendingin, saatnya Anda mulai melepas kabel busi. Coba lepaskan kabel yang terpanjang terlebih dahulu. Sebaiknya kabel dilepas satu per satu dan diletakkan di tempat yang aman agar tidak tertukar.

Bagaimana cara melepas dari tutup distributor? Anda tinggal memutar agar bisa lepas dari steker. Jangan sampai Anda menarik kabel, tetapi bagian boot. Ingat, jangan tarik kabel secara langsung.

  • Pasang Kabel Baru

Berikut ini adalah tahapan untuk memasang kabel busi yang baru:

  • Anda harus mencocokkan kabel yang akan dipasang dengan kabel yang ada pada kendaraan
  • Jangan mencampur urutan kabel
  • Pemasangan yang salah dapat menimbulkan kesalahan dalam pembakaran di silinder nantinya
  • Masalah ini bisa jadi akan merusak mobil
  • Coba dorong boot kabel pada ujung mobil
  • Dorong ujung yang lain ke busi
  • Anda bisa coba menggulung boot agar udara berlebih keluar
  • Kabel bisa terlepas dari tutup bila tidak terpasang dalam kondisi yang benar
  • Dorong kabel sambil tahan ujung boot saat Anda ingin memasang ujung kabel busi
  • Anda harus mendorong dengan cara memutar
  • Perlu Anda ingat, ujung kabel harus terpasang pada boot yang ada di isolator busi
  • Jangan memaksa, coba tunggu sampai terdengar bunyi klik
  • Anda bisa mencoba mengetes dengan menarik kabel
  • Kalau kabel mudah lepas, itu berarti pemasangan kurang benar

Cara Cek Kabel Busi Bocor